Pedagang Pasar Dungus Berharap Segera Ada Kios Darurat

  • Posted on September 06, 2022
  • News
  • By Gardatv
  • 258 Views

MADIUN - Warga dan para pedagang pemilik lapak dan kios Pasar Dungus Senin pagi berdatangan untuk melihat kondisi pasar pasca terbakar pada minggu kemarin. Para pedagang pasrah, lantaran lapak dan kios hangus terbakar pada musibah tersebut.

Para pedagang mengaku hampir seluruh barang dagangan yang berada di dalam lapak tidak dapat diselamatkan. Untuk sementara, sebagian pedagang memilih berjualan dirumah dan sebagian lainnya masih bingung, dikarenakan lapak dan barang dagangan ludes terbakar.

“Saya orang kecil, inginnya di buat kios darurat karena untuk kehidupan sehari hari. Yang dijual ada sepatu, buku, tas, tikar, dan minyak. Harapannya dibuatkan kios sementara untuk jualan.” Ujar Asriningsih, Pedagang Pasar Dungus.

Pedagang berharap Pemerintah Daerah setempat dapat secepatnya membuatkan kios darurat agar dapat kembali berjualan.

“Saya mengambil sisa barang ternyata tidak ada sama sekali yang tersisa. Saya dipasar jualan gerabah. Harapannya semoga bisa cepat pulih kembali.” Kata Linda, Pedagang Pasar Dungus.

Sementara untuk mengantisipasi timbulnya korban, petugas telah mensterilkan lokasi dengan memasang garis polisi. Pasalnya besi tiang dan konstruksi bangunan tampak rapuh usai terbakar.

“Kondisi pasar Dungus untuk sementara kita police line. Kita juga akan stand by 24 jam disini, jadi untuk para pedagang dan masyarakat dilarang masuk karena demi keamanan.” Ungkap AIPDA Hariono, Bhabinkamtibmas Desa Banjarsari Kulon.

Rencananya olah tempat kejadian perkara kebakaran akan segera dilakukan. Hal itu untuk mengetahui sebab pasti terjadinya kebakaran Pasar Dungus. [nan/fza]

Author

Gardatv

No description...

You May Also Like