Melatih Kemandirian, Puluhan Disabilitas Mengikuti Pelatihan Membatik

  • Posted on June 03, 2023
  • News
  • By Redaksi News
  • 59 Views

BLITAR - Puluhan penyandang disabilitas dari berbagai daerah di Kota Blitar, Jawa Timur, mengikuti pelatihan membatik. Meski memiliki keterbatasan fisik, namun para difabel tetap semangat untuk belajar membatik.

Kegiatan yang dilakukan Pemkot Blitar untuk memberikan ketrampilan para difabel. Diharapkan dengan begitu, para penyandang disabilitas tersebut bisa mandiri dan mendirikan usaha batik.

Selain itu, dari pelatihan membatik tersebut juga sebagai bentuk ajakan agar penyandang disabilitas dapat melestarikan budaya. “Intinya bagaimana pemerintah mewujudkan supaya teman – teman yang punya kebutuhan khusus ini juga mampu berkarya melalui pelatihan - pelatihan seperti ini”, ujar Parianto, Ketua Kelompok Batik Kembang Turi.

Total ada 21 orang disabilitas yang mengikuti pelatihan membatik ini. Pelatihan ini, dilakukan selama 5 hari. “Ini sangat membantu sekali ya, bagi orang disabilitas, misalnya yang tidak punya pekerjaan, dengan ini bisa di aplikasikan sebagai sampingan. Terima kasih untuk pemerintah kota Blitar”, ungkap Saiful, peserta pelatihan. (arf/nan).

Author

Redaksi News

Redaksi madiun

You May Also Like